Manfaat Internet Bagi Siswa



Menurut wikipedia Internet (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
Saat ini internet bukanlah hal asing lagi bagi kita, bahkan anak-anak kecilpun bisa dengan mudahnya mengakses internet baik dari tablet, hp ataupun komputer.

Ada begitu banyak manfaat internet bagi siswa diantaranya : 
1. Memperluas wawasan dan pengetahuanDi internet apapun bisa kita cari, apalagi dengan adanya mesin pencari yang canggih seperti google.

2. Sebagai Sarana Komunikasi
Komunikasi tidak hanya antar orang di dalam suatu daerah saja. Kita kembali dapat memanfaatkan Internet sebagai ajang sarana komunikasi. Sarana Komunikasi yang disediakan di dalam Internet biasanya berbentuk Text Chat dan Video Chat. Contohnya seperi melalui skype, email dan lain sebagainya.

3. Sarana Pembelajaran secara Online
Semakin hari, semakin banyak Sekolah yang memberikan kenyamanan akses untuk muridnya belajar secara Online. Seperti salah satunya menggunakan soal online yang dapat langsung dikerjakan oleh siswa baik melalui web ataupun blog.
 
4.Media untuk saling Bertukar Informasi
Bertukar informasi di dalam Internet sangatlah mudah, tinggal klik, klik dan klik saja sudah cukup untuk semuanya. Bertukar informasi ini bisa kalian gunakan untuk bertukar macam-macam materi sekolah yang berbentuk file/folder untuk dibagikan kepada teman-teman kalian.