Gaya Belajar Siswa

 





Setiap siswa adalah unik, dari tiap tiap mereka memiliki gaya belajar masing-masing. Gaya belajar tersebut dapat dikelompokan menjadi 

1. Gaya belajar Audiotori adalah model di mana seseorang lebih cepat menyerap informasi melalui apa yang ia dengarkan

2. Gaya belajar Visual pembelajar dengan menyerap informasi dan belajar dari apa yang dilihat oleh mata.

3. Gaya belajar Kinestetik pembelajar yang menyerap informasi melalui berbagai gerakan fisik

Berpijak dari gaya belajar tersebut lalu apa ciri masing-masing? Berikut ini kami uraikan ke 3 ciri gaya belajar tersebut :

Ciri gaya belajar Audiotori :

1.      Lebih cepat menyerap informasi dengan mendengarkan 

2.      Menggerakkan bibir mereka dan mengucapkan tulisan di buku ketika membaca 

3.      Senang membaca dengan keras dan mendengarkan 

4.      Dapat mengulangi kembali dan menirukan nada, birama, dan warna suara. 

5.      Bagus dalam berbicara dan bercerita 

6.      Berbicara dengan irama yang terpola 

7.      Belajar dengan mendengarkan dan mengingat apa yang didiskusikan daripada yang dilihat 

8.      Suka berbicara, suka berdiskusi, dan menjelaskan sesuatu panjang lebar 

9.      Suka musik dan bernyanyi 

10.  Tidak bisa diam dalam waktu lama 

11.  Suka mengerjakan tugas kelompok

 

Ciri gaya belajar Visual:

1.      Mengingat apa yang dilihat, daripada yang didengar.

2.      Suka mencoret-coret sesuatu,

3.      Lebih suka membaca daripada dibacakan 

4.      Rapi dan teratur 

5.      Mementingkan penampilan

6.      Teliti terhadap detail 

7.      Lebih memahami gambar dan bagan daripada instruksi tertulis 

 

Ciri Gaya belajar Kinestetik :

1.      Selalu berorientasi fisik dan banyak bergerak 

2.      Menanggapi perhatian fisik 

3.      Suka menggunakan berbagai peralatan dan media 

4.      Belajar melalui praktek

5.      Banyak menggunakan isyarat tubuh 

6.      Tidak dapat duduk diam untuk waktu lama 

7.      Menyukai buku-buku yang berorientasi pada cerita 

8.      Kemungkinan tulisannya jelek 

9.      Ingin melakukan segala sesuatu 

10.  Menyukai permainan dan olah raga.

 

Diolah dari berbagai sumber

 

 

 

 

 

 

Artikel Terkait